a IkaMitayani: Cara Ampuh Melepas Cincin Di Jari Gendut

22 July, 2014

Cara Ampuh Melepas Cincin Di Jari Gendut



Beberapa hari yang lalu saya kepedean memakai cincin yang ukurannya bisa dibilang kecil. Saya pikir dengan berat badan yang turun, lantas membuat cincin itu kembali muat.
Saya salah. Saya masih bisa memakainya tapi tak sampai kebawah. Hanya di bawah ruas jari sedikit.
Awalnya saya memakai dengan cara itu. Saya masih bisa melepasnya saat di rumah. Hari ini keinginan memakai cincin itu menguap selamanya. Dulu saya juga pernah bilang begini juga sih. Saya pikir kelak bisa memakainya kalau jari sudah ga gendut. Lagi-lagi salah.
Seharian saya masih bisa memakai cincin itu di bawah ruas jari (sedikit). Aktivitas membuat saya lupa melepas cincin. Malamnya saat terbangun. Saya kaget cincin itu bisa dibawah. Paling bawah. Entah kenapa saya menjadi demikia panik.
Aneka cara sudah dicoba. Tak berhasil semua. Saya ingat kalau melepas cincin yang kekecilan, pakai sabun atau lotion saja. Saya coba deh cara itu. Tak berhasil lagi. Aduuuh...
Pikiran makin ga keruan.
Lalu saya coba cara berikutnya. Merendam jemari di dalam air. Biasanya karena dingin bisa membuat cincin bisa merenggang dan bisa dicopot dari jemari. Tak berhasil.
Ada satu cara yang belum dicoba. Menggunakan benang gigi. Wah saya ga punya kalau itu. Aha! Untung saya punya benang. Benang jahit. Bisa ga ya? Saya buka itu kotak berisi peralatan menjahit. Saya ulurkan benang sepanjang mungkin. Kira-kira saja. Masukkan ke dalam jarum. Saya sudah mencoba menyisipkan jarum diantara jari gendut saya dengan cincin. Masih bisa diselipin meski dikit sekali ruangnya.
Sisakan benang sedikit ( benang yang ada diselipan jarum. Nah sisa yang panjang dililitin ke jari atas cincin. Lilitkan rapi tanpa celah ya. Lalu jarum yang dibagian bawah cincin diangkat dengan gerakan memutar sesuai arah lilitan benang. Lakukan terus menerus. Nah kalau benang lilitan habis. Caranya gampang. Tarik ujung benang diatas cincin sampai jarum mentok di bagian bawah cincin. Nah benang yang bagian atas cincin lilitkan kembali. Lakukan ini sampai cincin lepas dari jari.
Saya sudah berhasil. Tenangkan pikiran jangan berpikir tidak bisa. Jangan pedulikan rasa sakit akibat gesekan benang dengan kulit jari. Jangan panik meski ujung jari Anda bagian atas membiru, semakin pekat. Konsentrasi saja agar cincin bisa terlepas. Saya sudah berhasil. Selamat mencoba ya...

No comments:

Post a Comment